Manajer Manchester United Sir Alex Ferguson mengatakan bahwa bila timnya berhasil mengalahkan Chelsea akhir pekan ini, maka MU sudah hampir dipastikan menjadi juara Premier League.
MU menjamu Chelsea di Old Trafford akhir pekan ini. Pertandingan ini bisa dikatakan bakal menentukan seperti apa akhir cerita dari kompetisi Liga Inggris musim 2010/2011.
Kedua tim berada dalam posisi 1-2 klasemen sementara dan hanya berjarak tiga poin. "Setan Merah" sebagai pemuncak klasemen mengincar poin penuh dari "Si Biru".
"Jika kami bisa menang dalam pertandingan nanti, saya pikir kami seharusnya bisa juara liga," kata manajer MU Sir Alex Ferguson seperti dilansir dari Reuters.
Catatan rekor kandang MU yang bagus, tak terkalahkan sejak April 2010 menjadi andalan Ferguson untuk laga nanti.
"Rekor home kami fantastis, bahkan mungkin yang terbaik di Eropa dan rekor itu harus berlanjut pada hari Minggu nanti yang merupakan pertandingan besar," kata manajer asal Skotlandia itu.
Ferguson mengatakan bahwa saat ini Ryan Giggs dkk. tidak boleh terpeleset lagi. Itu sebabnya Fergie melakukan banyak perubahan terhadap tim yang turun melawan Schalke di Liga Champions tengah pekan kemarin.
Ada delapan pemain berbeda yang diturunkan oleh Fergie saat menghadapi Schalke dibanding dengan saat dikalahkan Arsenal akhir pekan sebelumnya.
"Hasil yang tak memihak kepada kami merupakan perubahan bagi Chelsea. Hasil tersebut membuat mereka yang semula sudah tampaknya keluar dari perebutan gelar menjadi punya kesempatan untuk menang. Tentu saja kekalahan kami dari Arsenal ibarat membukakan pintu untuk mereka (Chelsea)," tuntas manajer MU sejak 1986 itu.
via detiksport
MU menjamu Chelsea di Old Trafford akhir pekan ini. Pertandingan ini bisa dikatakan bakal menentukan seperti apa akhir cerita dari kompetisi Liga Inggris musim 2010/2011.
Kedua tim berada dalam posisi 1-2 klasemen sementara dan hanya berjarak tiga poin. "Setan Merah" sebagai pemuncak klasemen mengincar poin penuh dari "Si Biru".
"Jika kami bisa menang dalam pertandingan nanti, saya pikir kami seharusnya bisa juara liga," kata manajer MU Sir Alex Ferguson seperti dilansir dari Reuters.
Catatan rekor kandang MU yang bagus, tak terkalahkan sejak April 2010 menjadi andalan Ferguson untuk laga nanti.
"Rekor home kami fantastis, bahkan mungkin yang terbaik di Eropa dan rekor itu harus berlanjut pada hari Minggu nanti yang merupakan pertandingan besar," kata manajer asal Skotlandia itu.
Ferguson mengatakan bahwa saat ini Ryan Giggs dkk. tidak boleh terpeleset lagi. Itu sebabnya Fergie melakukan banyak perubahan terhadap tim yang turun melawan Schalke di Liga Champions tengah pekan kemarin.
Ada delapan pemain berbeda yang diturunkan oleh Fergie saat menghadapi Schalke dibanding dengan saat dikalahkan Arsenal akhir pekan sebelumnya.
"Hasil yang tak memihak kepada kami merupakan perubahan bagi Chelsea. Hasil tersebut membuat mereka yang semula sudah tampaknya keluar dari perebutan gelar menjadi punya kesempatan untuk menang. Tentu saja kekalahan kami dari Arsenal ibarat membukakan pintu untuk mereka (Chelsea)," tuntas manajer MU sejak 1986 itu.
via detiksport
Comments
Post a Comment
follow me and i will follow you